Meski berumur hampir 20 tahun saat artikel ini ditulis, PlayStation 3 tetap menjadi salah satu konsol yang pengembangannya membuat developer geleng-geleng kepala. Tidak hanya jadi beban pikiran pengembang game pada masanya, begitu pula usaha untuk mengabadikan konsol ini dalam bentuk emulator. Untungnya, perkembangan emulator PlayStation 3 sudah mengalami perkembangan pesat sejak pertama kali diperkenalkan.
Salah satu proyek emulator PlayStation 3 terbesar, yakni RPCS3 belum lama ini mengumumkan bahwa emulator tersebut akan segera tersedia di salah satu sistem operasi perangkat mobile, Android. Kini, pengguna bernama DH yang dikenal sebagai salah satu senior proyek RPCS3 sukses mem-port emulator tersebut untuk perangkat berbasis Android.

Jika kalian tertarik, kalian bisa langsung mengunjungi situs GitHub RPCS3 Android dan mencari cara untuk mendapatkan file aplikasi tersebut yang bisa di-sideload ke perangkat Android. Namun, jika kalian berhasil mendapatkan file aplikasi RPCS3 dan memasangnya di perangkat Android, jangan harap bisa langsung memainkan game-game besar seperti The Last of Us atau Uncharted.
DH menegaskan bahwa RPCS3 versi Android masih berada di tahap awal alpha, yang berarti aplikasi ini masih sangat kasar dan bug masih bertebaran di mana-mana, bahkan saat artikel ini ditulis, masih belum ada metode kontrol game yang tertanam di aplikasi tersebut.
Discussion about this post